Sabtu, 31 Mei 2014

Langkah Menuju Pikiran Positif

Menurut beberapa penelitian ditemukan bahwa orang yang berpikir positif cenderung menjalani kehidupannya dengan bahagia dan sehat. Memang untuk selalu berpikir positif pasti susah untuk mempertahankannya, banyak hal yang mempengaruhi seseorang sehingga tidak bisa berpikir positif salah satu faktornya adalah lingkungan sekitar. Tetapi tak ada salahnya jika kita mencoba melakukan mengusahakan yang terbaik.
Berikut ada beberapa panduan untuk mempertahankan sikap positif : 
1.      Mulailah dari hal yang kecil
            Ketika seseorang ingin melakukan perubahan, pastilah ingin mengubah segalanya secara menyeluruh. Tapi akan lebih baik kalau kita mencoba dari hal-hal yang kecil. Pikirkan apa hal-hal yang membuat anda tidak senang kemudian mencari cara untuk mengubahnya. Melakukan perubahan dari hal-hal yang kecil justru memiliki peluang besar untuk mendapatkan hasil maksimal.
2.      Selalu introspeksi diri sendiri
            Dalam sehari, coba deh introspeksi diri. Luangkan beberapa waktu untuk merenungkan apa saja hal-hal yang sudah anda lakukan hari ini. Dengarkan apa kata hati anda dang anti pikiran negative dengan pemikiran yang positif.
3.      Berhenti membandingkan
            Sudah sewajarnya jika seseorang kita jadikan tolak ukur, tetapi bukan berarti kita harus membandingkan kehidupan kita dengan kehidupan orang lain. Memandang kelebihna orang lain hanya akan mengembangkan fantasi yang justru akan mendorong anda untuk menjadi tidak percaya diri. 
4.      Nasehati diri sendiri
            Kebanyakan orang cenderung lebih pandai menyelesaikan permasalahan orang lain dari pada menyelesaikan masalahnya sendiri. Jadi ketika anda berhasil menghibur teman anda, coba tanyakan apa yang membuat dia terhibur. Sehingga ketika anda mengalami masalah yang sama, anda dapat menggunakan metode tersebut untuk menghibur diri. (hahha keren yaa) ~ 
5.      Luangkan waktu untuk bermain
            Gunakan lah waktu luang untuk bermain. bukan berarti harus memainkan permainan anak kecil ya, hanya saja melakukan hal-hal yang anda sukai yang nantinya akan memberikan efek positif terhadap
6.      Minta dukungan dari teman 
Ceritakan lah pada teman dekat anda jika anda sedang memperbaiki sikap, biarkan teman anda memberikan anda dukungan sekaligus pelatihan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar